Setelah melalui Pemira Online, akhirnya pada tanggal 26 Desember 2015 Tim Formatur menetapkan pemenang dalam Pemira Ketua BEM STMIK SPB Airlangga masa bakti tahun 2016 adalah Sdr. Irfan Maulana sebagai Ketua, dan Sdr. Ashari sebagai Wakil Ketua dengan perolehan suara 73,4%, sementara pasangan Arib Herzi - M. Dheva memperoleh 26,6%.
Pelantikan dan pembacaan sumpah telah dilakukan pada hari Sabtu, 26 Desember 2015 pukul 16.00 di R. 302 Gedung masa depan. Hadir dalam pelantikan ini Bapak Sigit Sigalayan (PK-2), Bapak Yusuf Wibisono (PK-1), Bapak Muhammad Fadli (Ka. LP3M), Bapak Muhammad Hatta (Ka. BAAK), dan Ibu Tina Tri Wulansari (Ka. Prodi SI & MI), dan puluhan mahasiswa wakil dari berbagai angkatan disamping pengurus BEM Periode tahun 2015.
Dalam sambutan yang disampaikan Bapak Sigit Sigalayan mewakili Ketua STMIK SPB Airlangga Bapak Mohamad Adriyanto disampaikan ucapan terimakasih atas kerja keras dan sumbangsih yang telah dilakukan oleh jajaran pengurus BEM periode tahun 2015 untuk memajukan kampus kita tercinta ini, kepada pejabat dan pengurus BEM yang baru diharapkan dapat terus meningkatkan perannya tidak hanya di lokal, tetapi juga di kancah, regional, nasional, bahkan dunia. Banyak peluang dan kesempatan, libatkan semua unsur sivitas akademika. Selamat mengemban tugas dan amanah ini.
Senin, 28 Desember 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar